alodunia.com – Duta besar Qatar untuk Palestina,
Muhammad Al-Ammadi, Selasa (11/7/2017) kemarin, menyatakan bahwa Qatar akan
terus bersama rakyat Palestina yang saat ini masih terkurung karena embargo di
Jalur Gaza.
Dalam konferensi persnya di Gaza, Al-Ammadi mengatakan, “Amir
Tamim bin Hamad berpesan bahwa Qatar akan selalu bersama rakyat Palestina.
Qatar akan senantiasa memberikan dukungan politik dan ekonomi untuk Palestina.”
Dalam kesempatan itu, Al-Ammadi juga melaporkan, selama 5
tahun terakhir terdapat 100 proyek pembangunan yang dirampungkan Qatar di Jalur
Gaza.
Terkait HAMAS, Al-Ammadi menjelaskan, “Kami akan tetap
mendukung HAMAS sebagai salah satu elemen rakyat Palestina. Dan bantuan yang
kami berikan tidak mengecualikan elemen tertentu dari seluruh rakyat Palestina.”
(aqsatv/alodunia.com)