alodunia.com – Sebuah lembaga charity di kota Madinah
Al-Munawarah, Saudi Arabia, menyiapkan sekitar 2 juta paket makanan dan minuman
untuk jamaah haji yang berziarah ke kota Rasulullah saw. tersebut.
Program ‘Hadiah Madinah’ yang setiap tahunnya dikerjakan
oleh Jam’iyah Mustauda’ Al-Madinah Al-Khairi itu bertujuan untuk memuliakan
tamu-tamu Rasulullah saw. Direktur eksekutif program ini, Faiz bin Talib
Al-Ahmadi, mengatakan, “Kami akan ada di terminal-terminah kedatangan dan
pemberangkatan, dari dan ke Madinah. Di pekan pertama musim ini, kami sudah
menyalurkan lebih dari 50 ribu paket makanan dan minuman.”
Menurut Al-Ahmadi, program ini berlanjut pada tahun ini
karena memang mendapatkan kesan baik dari para peziarah. “Hal itu juga
disebabkan anggota tim kami sudah terlatih sedemikian rupa sehingga bisa
berinteraksi dengan para peziarah dan jamaah haji dari berbagai budaya dan
bahasa.”
Pendanaan program ini, menurut Al-Ahmadi, berasal dari kaum
dermawan dan hartawan yang ingin memanfaatkan waktu dan tempat yang sangat
mulian untuk menyalurkan sedekah mereka. Apalagi yang dibantu adalah tetamu
Allah Taala dan Rasulullah saw. (sabq/alodunia.com)